Perminyakan UNEJ resmi bergabung menjadi anggota APSTEKMI

Oleh : H.A

Bersama 16 Prodi Teknik Perminyakan Se-Indonesia, Perminyakan Unej Mendeklarasikan APSTEKMI

Selama dua hari, 1-2 Oktober 2019 dilaksanakan Musyawarah Prodi Teknik Perminyakan Se-Indonesia di Universitas Trisakti, Jakarta. Kegiatan ini diinisiasi oleh BAMUSDITEKMI (Badan Musyawarah Prodi Teknik Perminyakan Se-Indonesia) yang dipelopori oleh Prof. Asep K. Permadi, Ph.D., IPU dan Prof. Ir. Asri Nugrahanti MS, Ph.D., IPU. Enam belas ketua/perwakilan Prodi Teknik Perminyakan dari Sabang sampai Merauke hadir dalam acara tersebut, diantaranya UIR Riau, ITB, Usakti, UPN Veteran Yogyakarta, Universitas Jember, Politeknik Ambon, dll.

Pokok pembahasan musyawarah ini adalah pembentukan Asosiasi Prodi Teknik Perminyakan, AD/ART, beserta kelengkapan organisasinya. Dari hasil rapat pleno disepakati bahwa asosiasi yang terbentuk bernama Asosiasi Program Studi Teknik Perminyakan Indonesia yang kemudian disebut APSTEKMI, dengan Visinya Sebagai Wadah Penyelenggara Pendidikan Tinggi yang berorientasi pada upaya pemenuhan kebutuhan dunia industri Migas dan mengembangkan teknologi dan ilmu pengetahuan tentang hulu Migas yang berwawasan global.

Prof. Asep K Permadi, Ph.D., IPU sebagai Ketua APSTEKMI terpilih mengatakan bahwa diharapkan dengan asosiasi prodi ini dapat meningkatkan standar kompetensi lulusan teknik perminyakan, bekerjasama antar prodi dalam Tridarma Perguruan tinggi sebagai upaya memeratakan kualitas, serta dapat menyelenggarakan akreditasi mandiri.

“Dengan adanya asosiasi ini, diharapkan mampu mendukung prodi-prodi baru seperti Teknik Perminyakan UNEJ dalam hal Tridarma Pendidikan Tinggi serta membuka komunikasi antar Prodi Teknik Perminyakan Se-Indonesia”, Papar Dr. Agus Triono, Kaprodi Teknik Perminyakan UNEJ.